Uninstal aplikasi komputer sampai akar-akarnya!!!

Kupaskomputer.com - Segala puji bagi Allah SWT karena telah memberikan kesehatan kepada kita sampai hari ini juga. Tips kali ini membahas bagaimana menghapus program sampai akar-akarnya atau istilah komputernya "uninstal".

Mungkin ada yang bertanya, bukannya sudah ada Uninstal aplikasi bawaan windows?ya memang, tapi kenyataan aplikasi tersebut masih banyak yang meninggalkan sampah di registry dan lain-lain di drive C. Kalau dibiarkan sampah-sampah tersebut akan menumpuk dan menyebabkan kinerja PC menjadi menurun. Bahkan bisa juga menyebabkan drive c kepenuhan. 
Aplikasi yang saya pakai cukup sederhana, cukup mudah digunakan dan satu lagi gratis. Namanya Revo Uninstaller. Kalau mau mendownloadnya silahkan mampir kesini. Silahkan pilih yang free ya. 


Berikut cara uninstal komputer menggunakan Revo Uninstaller

1. Paling utama adalah Instal terlebih dahulu Revo Uninstallernya, cukup mudah kok, tinggal  klik instal kemudian pilih next dan terakhir finish.

2. Setelah program terpasang, secara otomatis program akan terbuka. Kalau memang tidak terbuka, silahkan buka programnya melalui menu All program, cari namanya "revo uninstaller". Setelah terbuka, disini ada beberapa pilihan menu sederhana. Dan juga banyaknya program yang terpasang didalam komputer kita. 
Uninstal aplikasi komputer dengan revo Uninstaller
Tampilan Revo Uninstaller
3. Langkah selanjutnya adalah memilih program yang akan kita Uninstal alias kita buang. Disini saya akan menghapus program Camfrog. Caranya klik kanan pada camfrog kemudian pilih uninstal dan klik YES
contoh uninstal aplikasi camfrog
Uninstal Aplikasi Camfrog
4. Setelah itu akan muncul kotak dialog. Ada empat pilihan, namun saya lebih menyukai pilihan "advance", alasannya sederhana, dengan pilihan advance kita bisa menghapus aplikasi dan juga sampah secara manual. Kalau sudah memilih advance kemudian dilanjutkan dengan klik tombol "Next". Tunggu sebentar, akan muncul uninstal aplikasi camfrog secara otomatis, pilih uninstal dan klik ok. 
memilih mode advance revo uninstaller

5. Setelah aplikasi sudah terbuang akan tampil lagi kotak dialog uninstaller camfrog. Pilih next>uninstal>next lagi. Sampai disini akan ditemukan sampah registry yang masih ada didalam system windows. pilih select all>delete>next untuk jelasnya lihat gambar dibawah ini.
Sampah registry aplikasi revo uninstaller
Sampah registry
6. Kemudian lakukan lagi hal yang sama seperti poin lima, fungsinya seperti yang telah saya sebutkan diawal untuk menghapus sampah di dalam registry windows dan juga menghapus sampah yang ada di drive c. 
sampah folder aplikasi yang tersisa revo uninstaller
Sampah folder yang tersisa
7. Setelah tombol next maka program camfrog akan dihapus sampai akar-akarnya. Terakhir klik finish. Oh ya sebagian program ada yang tidak bisa terhapus menggunakan program ini. Namun berdasarkan pengalaman saya, program tersebut akan terhapus apbila kita melakukan restart pada komputer. Namun apabila masih juga ada, silahkan sobat hapus manual ya di drive c:\all program\ "cari yang namanya camfrog"

Bagaimana tertarik untuk mencoba?silahkan untuk mencobanya tapi ada baiknya berhati-hati ya sobat. Jangan sampai program yang berbayar terbuang gak sengaja. Semoga tutorial Uninstal aplikasi komputer sampai akar-akarnya ini cukup bermanfaat. Like and share jikalau memang berguna. 


Video Tutorial :



Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Uninstal aplikasi komputer sampai akar-akarnya!!!"

  1. wah sampai akar-akarnya ya? berarti sampai permanen dong maksudnya :D

    Jika berkenan, silahkan mampir ke blog sederhana ini http://puloblog.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. @Pulo Blog
    Biar gak nambahin sampah sob :D
    Thnx udah mampir :)

    ReplyDelete