Mengatur gamepad agar bisa memainkan PES 2015

Kupaskomputer.com - Game komputer saat ini rata-rata sudah mendukung perangkat gamepad atau joypad atau juga sering disebut joystik. Dan memang kenyataannya ada beberapa game yang tidak akan nyaman dimainkan menggunakan keyboard dan lebih asyik jikalau menggunakan game pad. 

Ambil contoh game balap mobil, balap motor dan game yang paling banyak digemari yaitu game bola. Hmm siapa yang tidak suka sama game satu ini. Saya yakin rata-rata sobat defaris menyukai game bola ini. Produsen game sepakbola yang paling banyak dimainkan yaitu Pro Evolution Soccer dan FIFA. Namun kebanyakan game pemula lebih menyukai PES dibanding FIFA, jangan tanyakan saya kenapa, tanyakan mereka yang menyukai game tersebut hehe...
www.kupaskomputer.com
Gamepad yang biasa beredar dipasaran
Disini yang akan saya gunakan ada stik komputer biasa untuk memainkan game Pro Evolution Soccer 2015. Masalah muncul ketika sesaat instalasi game PES tersebut dan kemudian mencolokan gamepad ke USB tetapi game pes tidak mendeteksi adanya controller tersebut. Tenang sobat, ternyata game PES sendiri tidak terlalu mengharuskan kita menggunakan game pad yang cukup berat dikantong asal kita sedikit mau meluangkan waktu untuk mengatur game pad kita sesuai yang kita inginkan.



Langkah mengatur game pad agar bisa memainkan PES 2015

1. Langkah pertama adalah memasang terlebih dahulu game pad sobat ke port USB untuk diatur sebelum memainkan game pes. 

2. Masuk ke instalasi game, umumnya ada di drive C:\Program Files\Pro Evolution Soccer, dan klik dua kali pada setting / setting.exe


3. Pada bagian ini dibagi menjadi enam tab. Salah satunya adalah bagian controller. Klik pada tab Controller, kemudian ubah terlebih dahulu settingan xinput ke DirectInput. Hal ini dilakukan agar gamepad kita terdeteksi dengan baik. 
directinput pada game pes 2015
Pengaturan directinput
4. Setelah dipilih directinput maka secara otomatis game pad kita akan terdeteksi, tetapi tidak sampai disini, masih ada yang harus di atur lagi. Pada bagian controller, pilih controller 1, kemudian klik pada bagian device pilih Twin USB Gamepad urutan pertama.
Pengaturan tombol controller gamepad pada PES 2015
Pengaturan Controller
5. Setelah pemilihan controller tersebut, sekarang kita mengatur tombol-tombol pada gamepad agar sama dengan fungsi seharusnya. Klik tombol Y, kemudian pada gamepad tekan No 1, kemudian klik pada B, tekan NO 2 dan seterusnya. Lebih jelasnya coba lihat gambar dibawah berikut.
Pengaturan tombol gamepad secara manual pes 2015
Pengaturan tombol agar sesuai dengan fungsi
tombol gamepad diatur secara manual pes 2015
Urutkan sesuai dengan garis warna yang ada. 
6. Setelah selesai melakukan pengaturan pada controller satu, hal yang sama berlaku untuk controller kedua itupun kalau sobat defaris memiliki gamepad double alias cabang dua. Kalau hanya satu langkah ke enam tidak perlu dilakukan.

Ingat pengaturan ini berlaku hanya untuk gamepad yang kebanyakan dijual dipasaran dengan harga relatif terjangkau. Jikalau sobat tidak ingin direpotkan dengan pengaturan yang diatas dan game-game lainnya pun bisa berjalan tanpa melalui proses setting gamepad, silahkan sobat membeli gamepad yang memang sudah dikhususkan untuk PC Gaming seperti halnya logitech F series atau XBox Controller for Windows. Contohnya seperti gambar dibawah ini.
Gamepad Logitech F310
Gamepad Logitech
Gamepad XBOX untuk PC
Gamepad XBox
Harga gamepad diatas memang cukup lumayan menguras kantong, tetapi demi kepuasan bergaming kenapa tidak? apalagi perangkat tersebut umumnya memiliki garansi yang meminimalisir kerugian kepada kita. Dan berdasarkan pengalaman saya, gamepad yang murah meriah kebanyakan tidak tahan lama.

Semoga artikel "Mengatur gamepad agar bisa memainkan PES 2015" ini bisa bermanfaat bagi sobat semuanya. Kritik dan saran yang membangun sangat saya harapkan demi kemajuan blog ini.

Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat video dibawah ini :



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengatur gamepad agar bisa memainkan PES 2015"

Post a Comment