Unboxing Aerocool Mechatron White Edition

www.kupaskomputer.com
Kupaskomputer.com - Kali ini saya kedatangan casing komputer kelas premium dari Aerocool yaitu Aerocool Mechatron White Edition. Berdasarkan sumber dari situsnya, perusahaan Aerocool berdiri pada tahun 2002 yang lalu. Sudah cukup lama bukan terjun di dunia spare part komputer?

Cukup banyak pula produk-produk yang dikeluarkan. Selain gaming case, Aerocool juga mengeluarkan produk-produk seperti cooler, power supply dan aksesoris komputer.

Untuk casing yang satu ini, lebih ditujukan bagi mereka yang menginginkan casing komputer dengan tampilan gahar namun tidak melupakan fitur-fitur yang ada didalamnya. Lantas apa saja sih kelebihan dan kekurangan dari casing Aerocool Mechatron ini? silahkan disimak selengkapnya.



Spesifikasi Casing Aerocool Mechatron

Sebelum melanjutkan penjelasan, saya berikan sedikit gambaran mengenai spesifikasi yang di usung oleh casing Aerocool Mechatron ini.
  • Ketebalan casing 0,6mm
  • Support CPU cooler dengan tinggi 176,33 mm
  • Support VGA (kartu grafis) dengan panjang hingga 330mm
  • Support 3 x 5,25" Optical Drive, 3 x 2,5" HDD, dan 4 x 3,5" HDD
  • Support 2 x USB 3.0 atau bisa juga menggunakan port USB 2.0
  • Port Audio atau Mic
  • Cabling Management dengan High End Rubber Protection (karet pelindung)
  • Luasnya bagian CPU, untuk mempermudah pemasangan CPU Cooler
  • Adanya filter yang mudah dicuci dan dilepas pada bagian PSU
  • Memiliki pads untuk menyerap getaran dari PSU dan juga HDD
  • Bisa dipasang hingga 7 FAN ( 1 x 220mm front, 1 x 220mm\ 2 x 140mm Top, 1 x 120mm bottom, 1 x 120mm rear dan 2 x 120mm samping)
  • Memiliki berat kosong 6,5 kg



Paket Penjualan

Ketika kali pertama mendapatkan paket ini. Saya langsung membayangkan ukuran casing ini cukup besar. Yup, bisa dilihat dari boxnya. Boxnya cukup tebal dan terlihat cukup berkelas. Tidak seperti casing-casing dengan harga yang murah. Casing ini sepertinya ditargetkan bagi pengguna komputer kelas mainstream.
Casing Aerocool Mechatron.jpg
Casing Aerocool Mechatron
Didalam paket penjualan sendiri, selain casing Aerocool Mechatron, ada juga peralatan tambahan untuk memaksimalkan casing tersebut seperti baut, penyangga kartu grafis, buku manual dan juga tempat untuk meletakkan floppy disk drive, walaupun saat ini sebenarnya sudah tidak dibutuhkan lagi. Namun jangan salah, selain FDD, bisa juga untuk menempatkan card reader dengan ukuran yang sama.

Pada casing Aerocool Mechatron sendiri memberikan hanya dua fan didalamnya. Sebenarnya cukup disayangkan, apalagi melihat harga casing ini yang tidaklah murah. Fan atau kipas yang didapat yaitu fan bagian depan (front) dengan ukuran 200mm berwarna biru dan satu fan lagi untuk bagian belakang tanpa led dengan ukuran 120mm. Selebihnya kita harus membelinya lagi. Untuk fan bagian atas bisa kita pasang fan ukuran 2 x 120mm atau 1 x 200mm. Bagian samping 2 x 120mm / 2 x 140mm. Dan bagian bawah bisa dipasang 1 x 120mm.

Cukup banyak bukan jumlah fan yang bisa dipasang? walaupun begitu, casing dengan harga jauh lebih murah pun ada yang menyediakan. Kelebihan yang cukup terasa adalah tersedianya pemasangan fan dengan ukuran 200mm pada bagian depan dan juga atas.



Tampilan luar dan dalam Casing

Setelah membuka box, terlihat jelas casing ini memiliki tampilan yang sangar dan gagah. Dibalut warna putih glossy dan bagian hitam pada drive bay, semakin mempercantik tampilannya. Kualitas dari cat pada casing inipun sangat baik. Cukup tebal dan tidak mudah tergores. Pada bagian akriliknya pun tidak mengecewakan. Tetapi ada yang sedikit mengganjal menurut saya, yaitu diletakkannya dua fan pada bagian samping sehingga sedikit mengurangi tampilan dari side panel casing ini. Side panelnya sedikit lebih gelap.
Tampilan depan casing Aerocool Mechatron.jpg
Tampilan depan casing Aerocool Mechatron
Tampilang belakang Aerocool Mechatron.jpg
Tampilang belakang Aerocool Mechatron

Pada bagian atas, kita bisa melihat 2 x port USB 3.0 dan port Audio /mic. Cukup disayangkan, casing ini hanya menyediakan dua port saja USB saja didepannya. Padahal, kita semua tahu bahwa kebutuhan port USB sendiri semakin besar. Terkadang, 4 port saja masih tidak cukup.
USB Port dan Audio/Mic Aerocool Mechatron.jpg
USB Port dan Audio/Mic Aerocool Mechatron

Masuk kebagian dalam casing, kita bisa melihat perpaduan warna hitam dan putih yang cukup menarik. Apalagi pada bagian kabel manajemen diberikan karet pelindung sekaligus kabel terlihat lebih rapi. Kemudian pada bagian HDD disediakan 3 tempat untuk harddisk ukuran 3,5" dan 3 x harddisk ukuran 2,5". Pemasangannya pun tidak sulit, cukup mudah dan penguncinya pun cukup baik. Salah satu kelebihan sendiri casing yang satu ini adalah space atau ruang yang cukup lega untuk pengaturan kabel-kabel pada PSU ataupun kabel-kabel lainnya seperti USB, kabel power dan juga kabel fan.

Tampilan dalam Aerocool Mechatron.jpg
Tampilan dalam Aerocool Mechatron
Kabel front panel Aerocool Mechatron.jpg
Kabel front panel Aerocool Mechatron
Salah satu kelebihan sendiri casing yang satu ini adalah space atau ruang yang cukup lega untuk pengaturan kabel-kabel pada PSU ataupun kabel-kabel lainnya seperti USB, kabel power dan juga kabel fan.
Space kabel manajemen Aerocool Mechatron.jpg
Space kabel manajemen Aerocool Mechatron

Casing ini pun telah memberikan baut yang cukup dipasang hanya menggunakan jari saja, istilah kerennya Thumb Screw. Dan seluruh Expansion Slot yang berjumlah 7, sudah disertakan thumb screw. Ini memudahkan kita ketika akan memasang VGA maupun perangkat lainnya seperti USB Card dan Soundcard. Kemudian pada bagian depan pun pengunci cover casing tidak menggunakan plastik melainkan stainless steel.

Thumb Screw dan Pengunci cover depan Aerocool Mechatron.jpg
Thumb Screw dan Pengunci cover depan Aerocool Mechatron



Kesimpulan

Saya sendiri belum bisa memberikan gambaran mengenai pemasangan perangkat didalamnya. Karena memang keterbatasan sarana. Apalagi setiap perangkat komputer yang saya uji coba merupakan perangkat yang saya beli langsung. Namun kalau diperhatikan dari beberapa aspek, untuk instalasi perangkat komputer pada casing ini tidak akan mendapatkan kesulitan yang cukup berarti. Nanti artikel ini saya update lagi apabila sudah memasangkan semua perangkat didalamnya. 

Ada satu hal yang sedikit saya rasakan ketika melakukan review ini yaitu membuka bagian penutup drive bay untuk optikal drive. Sedikit menyulitkan, bahkan saya harus melongok kedalam hanya untuk melepas dan memasangnya kembali. 
Sulitnya melepas dan memasang kembali penutup drive bay DVD-ROM.jpg
Sulitnya memasang kembali penutup drive bay DVD-ROM

Beberapa kelebihan yang dimiliki casing Aerocool Mechatron berdasarkan penilaian saya pribadi.
  • Bisa dipasang fan/kipas dengan diameter 200mm pada bagian depan maupun atas
  • Ruang kabel manajemen yang cukup lega 
  • Adanya karet pelindung pada bagian cable management
  • Banyaknya jumlah fan yang bisa dipasang pada casing ini
  • Kualitas cat yang cukup baik
  • Tampilan yang sangat menarik
Beberapa kekurangan yang cukup dirasakan.
  • USB port yang disediakan hanya dua
  • Harganya yang lumayan tinggi
  • Sedikit menyulitkan ketika ingin melepas dan memasang kembali penutup optikal drive
Bagaimana tertarik untuk memilikinya? Oh ya, seri inipun selain warna putih ada juga warna hitam. Kalau saya lebih condong suka warna putih apalagi dipadu dengan warna hitam. Semoga review singkat casing Aerocool Mechatron White Edition ini sedikit memberikan gambaran bagi pengunjung setia kupaskomputer yang sedang mencari casing pengganti.

Subscribe to receive free email updates:

4 Responses to "Unboxing Aerocool Mechatron White Edition"

  1. boss kmaren beli dimana,harga berapa? trus yang ver black masih ada apa gk? Tq

    ReplyDelete
    Replies
    1. Toko komputer di jakarta bos :)
      klu masalah stok saya dah gak tau lagi, barang udah lama beli masalahnya

      Delete
    2. mas update tan nya ada gak setelah di pasing hardware.saya mau lihat.dan juga ada kekurangan gk selama menggunakan casing tsb

      Delete